Bansos Optimasi Lahan bagi Kelompok Tani Gotong Royong Tambaharjo

 on Sunday, June 14, 2015  

Desa Tambaharjo - Bansos Optimasi Lahan bagi Kelompok Tani Gotong Royong Tambaharjo - Optimasi lahan sawah adalah usaha meningkatkan produktifitas dam indeks pertanaman (IP) melalui penyediaan sarana produksi, pupuk, dan pengolahan lahan.

Salah satu kelompok tani di Desa Tambaharjo Kecamatan Adimulyo Kabupaten Kebumen yang menerima dana bansos OL ini adalah KT "Gotong Royong" dengan alamat di Dukuh Karangduwur RT. 02 RW. 01 Desa Tambaharjo.

Bantuan diterima dalam bentuk uang yang masuk melalui rekening kelompok pada minggu ke-4 bulan April 2015. Bantuan senilai Rp. 30.000.000,- dicairkan pada tahap I sejumlah Rp. 21.000.000,- dengan rencana penggunaan dana (RPD) sebagai berikut:

Bansos Optimasi Lahan bagi Kelompok Tani Gotong Royong Tambaharjo
  1. Pembelian pupuk urea 3.750 kg @ Rp. 1.800,- = Rp. 6.750.000,-
  2. Pembelian pupuk NPK 3.750 kg @ Rp. 2.300,- = Rp. 8.625.000,-
  3. Pembelian pupuk organik 11.250 kg @ Rp. 500,- = Rp. 5.625.000,-
  4. JUMLAH                                                               Rp. 21. 000.000,-
Bantuan tahap I tersebut telah dibelanjakan dan pupuknya telah dibagikan kepada warga masyarakat. Bantuan tersebut untuk mencukupi pemupukan sawah seluas 25 hektar.
 
Bansos Optimasi Lahan bagi Kelompok Tani Gotong Royong Tambaharjo

Bantuan OL ini diberikan mengingat bahwa lahan pertanian adalah salah satu faktor produksi yang sangat penting, karena lahan pertanian ini merupakan sarana atau media tumbuh bagi tanaman. Masih banyak lahan pertanian yang sementara ini tidak diusahakan, apabila ditangani secara optimal, maka lahan dimaksud dapat menghasilkan produksi yang lebih meningkat lagi.

Bansos Optimasi Lahan bagi Kelompok Tani Gotong Royong Tambaharjo

Di lain pihak terjadi alih fungsi lahan sawah yang mengancam upaya peningkatan produksi pangan. Untuk itu perlu segera mengambil langkah strategis untuk dapat meningkatkan produktivitas lahan sawah yang ada saat ini, sehingga berproduksi lebih maksimal.
 
Bansos Optimasi Lahan bagi Kelompok Tani Gotong Royong Tambaharjo

Kegiatan optimasi lahan merupakan salah satu langkah strategis dalam mengantisipasi kekurangan lahan untuk memproduksi padi. Kegiatan ini difokuskan untuk meningkatkan produktivitas dan indek pertanaman (OL) melalui penyediaan sarana produksi (pupuk) dan bantuan pengolahan tahan dalam rangka Swasembada Padi Berkelanjutan.
 
Bansos Optimasi Lahan bagi Kelompok Tani Gotong Royong Tambaharjo

Tujuan pelaksaan kegiatan Pengembangan Optimasi Lahan ini adalah:
  1. Meningkatkan indeks pertanaman (IP) dan produktivitas lahan samah.
  2. Mendukung Program Swasembada Padi Berkelanjutan.
  3. Meningkatkan produksi padi untuk mendukung target pemerintah, yaitu mampu memproduksi padi 73,40 juta ton di tahun 2015.
Demikian sedikit tentang bantuan OL di desa Tambaharjo, semoga bermanfaat.
Bansos Optimasi Lahan bagi Kelompok Tani Gotong Royong Tambaharjo 4.5 5 Unknown Sunday, June 14, 2015 Desa Tambaharjo - Bansos Optimasi Lahan bagi Kelompok Tani Gotong Royong Tambaharjo - Optimasi lahan sawah adalah usaha meningkatkan produk...


No comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.